About Me

My photo
Indonesia
Alamat: Jl. Andi Nohong No.51 , Panreng, Kec. Baranti, Kab. Sidenreng Rappang, Sulawesi Selatan, Kode Pos 91652. Email : kaharuddin.anwar@gmail.com FB : Kaharuddin Anwar Pin BBM : 53BBE933 atau lewat telpon/sms di: LINE, WHATSAPP, WECHAT (aktif) 082332115544 dan 081342115544

Sunday, July 22, 2012

Sebab dan Solusi Gedung Walet Kosong

Mengapa sebuah gedung walet yang dibangun dengan biaya ratusan juta, bahkan lebih, kondisinyakosong tanpa walet? Apakah survey awal pemilihan lokasi tidak dilakukan secara cermat? Apakah posisi gedung ada di “belakang”? Sehingga, ibarat orang jualan, pembelinya selalu membeli barangdi toko depan? Apakah ‘timing’ pembangunan gedung walet di sentra itu tidak lagi tepat atau sudahterlambat? Apakah sentra walet memang telah padat sehingga kompetisinya sangat ketat? Ataudesain bangunan yang salah?Jika kita amati di daerah sentra walet, baik di kota maupun di daerah, dari puluhan bahkan ratusangedung walet, gedung yang “jaya” dapat dihitung secara prosentase yaitu hanya 10 %. Gedungwalet yang agak produktif sekitar 30 %. Gedung yang jumlah sarang sedikit, sekitar 30 %. Sisanyayang 30 % gedung walet kosong. Fakta ini hampir terjadi di semua sentra walet.Banyak gedung walet yang salah desain, sehingga akhirnya walet tak mau tinggal di dalamnya.Kesalahan bisa terjadi antara lain : ukuran pintu masuk yang sempit. Ada juga pintu masuk yangdipasang teralis besi. Tujuannya sama :agar maling tidak bisa masuk ke gedung. Untuk mencuri apamaling masuk gedung walet yang masih kosong?Buku ini membahas secara tuntas dan mencari penyebab gedung walet gagal alias tak ada waletyang mau tinggal dan berkembang biak di gedung itu. Bagaimana solusinya? Pembahasan dalam buku ini, meliputi misalnya mengenai tebal - tipisnya dinding bangunan. Semakin tebal dindinggedung akan semakin bagus, karena panas dari luar tidak tembus sampai dalam gedung. Namun jikadinding gedung tipis sekitar 15 cm/ setengah batu, maka bagaimana solusi mengatasi panasmatahari? Yaitu, dengan mengecat dinding luar gedung dengan cat warna putih. Warna putih akanmenolak panas.Sebab gedung kosong bisa pula karena akses masuk walet agak sulit, misalnya karena faktor pintuwalet sangat sempit sekitar ukuran lebar 15 cm, panjang 25 cm. Sebagian orang masih beranggapan bahwa gedung walet harus gelap. Jika pintu masuk burung dibuat lebar, maka faktor cahaya banyak masuk ruangan. Apalagi jika arah pintu masuk menghadap ke barat, maka di sore hari ruangangedung menjadi agak terang. Karena alasan inilah maka pintu masuk burung dibuat sempit untuk menekan faktor cahaya. Namun akibatnya justru merugikan, yaitu burung walet sulit masuk gedung.Akhirnya walet akan mencari gedung lain yang lebih mudah akses masuknya. Untuk mengatasi halini, ukuran pintu masuk walet sebaiknya dibuat sekitar lebar 40 cm panjang 60 cm. Cahaya yangmasuk melalui pintu burung harus diatur dengan cara melakukan penyekatan ruangan, sebagianruang di- sekat full sebagian yang lain di- sekat semu

No comments:

Post a Comment